20 Ayat Alkitab Tentang Cita-cita dan Impian yang Memotivasi

Kristenly.com – Dalam menjalankan kehidupan ini, setiap orang memiliki impiannya masing-masing. Dengan demikian, pada ayat Alkitab tentang cita-cita dan impian terdapat sebuah pelajaran berharga sehingga umat Kristen percaya dapat menerapkannya sehari-hari.

Hidup tidak pernah lepas dari berbagai cobaan untuk menggapai cita-cita, selalu ada persaingan sangat ketat sehingga membuat manusia harus bekerja lebih keras lagi. Hal tersebut, jangan sampai membuat Anda menyerah.

Rasa untuk selalu menang dan mendapatkan semua keinginan harus dibarengi niat kuat serta pengharapan besar akan berkat Tuhan Yesus. Maka dari itu, menggapai cita-cita juga membutuhkan sebuah rencana matang.

Tanpa banyak orang sadari, terkadang perilaku berlebihan atau terlalu ambisius menggapai cita-cita justru menjerumuskan, Tuhan Yesus selalu memberikan peringatan agar berusaha sekuat kemampuan serta menyerahkan hasil kepada-Nya.

Baca juga:

Daftar Ayat Alkitab Tentang Cita-cita dan Impian

ilustrasi mimpi dan cita-cita
ilustrasi mimpi dan cita-cita, sumber gambar: pexels.com

Dalam diri setiap orang menyimpan kekuatan besar dalam menggapai segala impian dalam hidup. Supaya menjadi pribadi bijaksana untuk menghadapi hasil kerja keras, simaklah ayat Alkitab tentang cita-cita dan impian berikut ini.

1. Amsal 3:9-10

“Muliakanlah Tuhan dengan hartamu dan dengan hasil pertama dari segala penghasilanmu, maka lumbung-lumbungmu akan diisi penuh sampai melimpah-limpah, dan bejana pemerahanmu akan meluap dengan air buah anggurnya.” (Amsal 3:9-10)

2. Ulangan 8:18

“Tetapi haruslah engkau ingat kepada Tuhan, Allahmu, sebab Dialah yang memberikan kepadamu kekuatan untuk memperoleh kekayaan, dengan maksud meneguhkan perjanjian yang diikrarkan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, seperti sekarang ini.” (Ulangan 8:18)

3. Amsal 23:4-5

“Jangan bersusah payah untuk menjadi kaya, tinggalkan niatmu ini. Kalau engkau mengamat-amatinya, lenyaplah ia, karena tiba-tiba ia bersayap, lalu terbang ke angkasa seperti rajawali.” (Amsal 23:4-5)

4. Amsal 28:20

“Orang yang dapat dipercaya mendapat banyak berkat, tetapi orang yang ingin cepat menjadi kaya, tidak akan luput dari hukuman.” (Amsal 28:20)

5. Filipi 4:6

“Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.” (Filipi 4:6)

6. Yakobus 4:2b-3

“Kamu tidak memperoleh apa-apa, karena kamu tidak berdoa. Atau kamu berdoa juga, tetapi kamu tidak menerima apa-apa, karena kamu salah berdoa, sebab yang kamu minta itu hendak kamu habiskan untuk memuaskan hawa nafsumu.” (Yakobus 4:2b-3)

7. Filipi 4:13

“Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku.” (Filipi 4:13)

8. Amsal 20:4

“Pada musim dingin si pemalas tidak membajak; jikalau ia mencari pada musim menuai, maka ia tidak ada apa-apa.” (Amsal 20:4)

9. Yeremia 17:7

“Diberkatilah orang yang mengandalkan Tuhan, yang menaruh harapannya pada Tuhan!” (Yeremia 17:7)

10. 1 Timotius 6:7-9

“Sebab kita tidak membawa sesuatu apa ke dalam dunia dan kita pun tidak dapat membawa apa-apa ke luar. Asal ada makanan dan pakaian, cukuplah.” (1 Timotius 6:7-9)

Baca juga: 17 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan Cerah dan Penuh Harapan

11. Amsal 16:3

“Serahkanlah perbuatanmu kepada Tuhan, maka terlaksanalah segala rencanamu.” (Amsal 16:3)

12. Pengkhotbah 11:6

“Taburkanlah benihmu pagi-pagi hari, dan janganlah memberi istirahat kepada tanganmu pada petang hari, karena engkau tidak mengetahui apakah ini atau itu yang akan berhasil, atau kedua-duanya sama-sama baik.” (Pengkhotbah 11:6)

13. Amsal 10:4

“Tangan yang lamban membuat miskin, tetapi tangan orang rajin menjadikan kaya.” (Amsal 10)

14. 1 Timotius 6:9

“Tetapi mereka yang ingin kaya terjatuh ke dalam pencobaan, ke dalam jerat dan ke dalam berbagai-bagai nafsu yang hampa dan yang mencelakakan, yang menenggelamkan manusia ke dalam kerunTuhan dan kebinasaan.” (1 Timotius 6:9)

15. Mazmur 112:1-3

“Haleluya! Berbahagialah orang yang takut akan Tuhan, yang sangat suka kepada segala perintah-Nya. Anak cucunya akan perkasa di bumi; angkatan orang benar akan diberkati. Harta dan kekayaan ada dalam rumahnya, kebajikannya tetap untuk selamanya.” (Mazmur 112:1-3)

16. Amsal 13:11

“Harta yang cepat diperoleh akan berkurang, tetapi siapa mengumpulkan sedikit demi sedikit, menjadi kaya.” (Amsal 13:11)

17. Pengkhotbah 10:10

“Jika besi menjadi tumpul dan tidak diasah, maka orang harus memperbesar tenaga, tetapi yang terpenting untuk berhasil adalah hikmat.” (Pengkhotbah 10:10)

18. Mazmur 37:4

“dan bergembiralah karena Tuhan; maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu.” (Mazmur 37:4)

19. Amsal 10:22

“Berkat Tuhanlah yang menjadikan kaya, susah payah tidak akan menambahinya.” (Amsal 10:22)

20. Amsal 12:27

“Orang malas tidak akan menangkap buruannya, tetapi orang rajin akan memperoleh harta yang berharga.” (Amsal 12:27)

Baca juga: 30 Ayat Alkitab Tentang Kesederhanaan Hidup

Bekerja keras dan menitipkan harapan hanya kepada Tuhan Yesus akan membuat diri lebih optimis tentang cita-cita. Dengan begitu, tidak akan merasa takut terhadap hasil atau keputusan masa depan nantinya.

Untuk umat Kristen percaya, membaca ayat Alkitab tentang cita-cita dan impian tersebut semoga menjadi pelajaran hidup sangat penting. Tidak ada yang mampu memberikan ketenangan akan masa depan kecuali Sang Bapa.

Irwin Day

Lahir seorang besar dan tenggelam beratus ribu. Keduanya harus dicatet, keduanya dapat tempat - "Catetan Th. 1946" - Chairil Anwar

error: Konten dilindungi !!