6 Ayat Alkitab Tentang Tersenyum dan Menebar Senyum

Kristenly.com – Dalam hidup, manusia tidak bisa sendirian. Oleh sebab itu, ada orang lain yang saling memberikan bantuan. Terkadang, karena banyaknya permasalahan kehidupan, membuat jarang senyum. Padahal, dalam ayat Alkitab tentang tersenyum terdapat sejumlah hikmah jika melakukannya.

Tersenyum merupakan bukti bahwa seseorang sedang bahagia atau baik-baik saja. Melakukannya juga sangat mudah. Namun, terkadang karena suatu hal dalam diri, hal ini menjadi sebuah tantangan besar karena penuh dengan luka tersembunyi sehingga sulit senyum.

Sebagai bukti mencintai Tuhan Yesus, maka sebagai umat Kristen percaya harus mengikuti perintah untuk tersenyum. Dalam Alkitab disebutkan bahwa senyum mampu membuat hati terasa lebih mudah karena terselip rasa kepercayaan akan takdir indah.

Sesulit apapun keadaan, sebagai manusia hendaknya tetap tersenyum. Hati yang tersakiti dan sedih memang akan sulit menerima kondisi menyakitkan, sehingga selalu terlihat murung. Namun, cobalah mengembangkan senyum serta sadari bahwa diri sendiri sangatlah pantas untuk kembali bangkit.

Baca juga: Ayat Alkitab Tentang Sukacita dan Kegembiraan

Daftar Ayat Alkitab Tentang Tersenyum

ilustrasi orang sedang tersenyum bahagia
ilustrasi orang sedang tersenyum bahagia, sumber gambar: pexels.com

Manusia mempunyai pilihan untuk tetap bertahan dalam kesulitan atau menyerah. Namun, keadaan paling menyakitkan sekalipun, jangan lupa selalu tersenyum. Agar tetap tegar, simak ayat Alkitab tentang indahnya tersenyum berikut ini.

1. Amsal 16:30

“Siapa memejamkan matanya, merencanakan tipu muslihat; siapa mengatupkan bibirnya, sudah melakukan kejahatan.” (Amsal 16:30)

2. Pengkhotbah 8:1

“Siapakah seperti orang berhikmat? Dan siapakah yang mengetahui keterangan setiap perkara? Hikmat manusia menjadikan wajahnya bercahaya dan berubahlah kekerasan wajahnya.” (Pengkhotbah 8:1)

3. Mazmur 43:5

“Mengapa engkau tertekan, hai jiwaku, dan mengapa engkau gelisah di dalam diriku? Berharaplah kepada Allah! Sebab aku bersyukur lagi kepada-Nya, penolongku dan Allahku!” (Mazmur 43:5)

4. Ayub 9:27

“Bila aku berpikir: Aku hendak melupakan keluh kesahku, mengubah air mukaku, dan bergembira.” (Ayub 9:27)

5. Kejadian 4:7

“Apakah mukamu tidak akan berseri, jika engkau berbuat baik? Tetapi jika engkau tidak berbuat baik, dosa sudah mengintip di depan pintu; ia sangat menggoda engkau , tetapi engkau harus berkuasa atasnya.” (Kejadian 4:7)

6. Ayub 29:24

“Aku tersenyum kepada mereka, ketika mereka putus asa, dan seri mukaku tidak dapat disuramkan mereka.” (Ayub 29:24)

Baca juga: Ayat Alkitab Tentang Perbuatan Baik dan Kebaikan

Melakukan berbagai kegiatan dalam hidup sering menemui bermacam-macam cobaan. Kehidupan tidak terlepas dengan orang lain, sehingga sering menemukan kesedihan. Namun, dengan tersenyum akan membuat semuanya terasa lebih mudah.

Merenungkan makna dari ayat Alkitab tentang tersenyum, semoga memberikan kekuatan dalam diri untuk menghadapi berbagai ujian kehidupan. Tuhan Yesus memberikan balasan paling indah bagi umat-Nya yang mau bertahan dalam kondisi suka maupun duka.

Irwin Day

Lahir seorang besar dan tenggelam beratus ribu. Keduanya harus dicatet, keduanya dapat tempat - "Catetan Th. 1946" - Chairil Anwar

error: Konten dilindungi !!