Cara Cek Resi SiCepat 2023: HALU, BEST, GO, Siuntung, H3LO

Cara Cek Resi SiCepat – Siapa yang tidak kenal dengan ekspedisi barang satu ini. sesuai dengan namanya, Sicepat ini selalu mengunggulkan kecepatan dalam mengirimkan barang untuk sampai ke tangan penerima dengan kondisi benar-benar aman. Saat menggunakan jasa mereka pun tentunya ada banyak sekali kelebihannya.

Satu hal yang menarik dari Sicepat ini adalah, mereka memiliki berbagai layanan. Kamu bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan. Diantaranya mulai dari Si Untung, Best, Same Day Delivery, Halu, Gokil, H3Lo, Sicepat Syariah, Sicepat Go, COD dan juga Sicepat Klik.

Untuk membuktikan kecepatan pengiriman yang dimiliki oleh SiCepat, maka Kamu pun wajib juga mengetahui bagaimana cara cek resi SiCepat. Mereka pun berani mengklaim pengiriman menggunakan layanan Si Untung hanya memerlukan waktu maksimal 15 jam saja.

Cara Cek Resi SiCepat

Berikut ini adalah tutorial lengkap mengenai cara cek resi SiCepat yang bisa Kamu ikuti. Tentu saja hal ini terbukti sangat mudah diluar kecepatan perusahaan ini dalam mengirimkan barang mereka. Sebagai pelanggan setianya, pasti sudah tidak asing dengan layanannya begitu bervariasi.

Apabila Kamu ingin memilih jenis pengiriman yang lebih cepat dan jangkauannya lebih luas, maak bisa memilih jenis pengiriman dari Same Day Service maupun SiCepat Best. Hal ini menunjukkan bahwa SiCepat memang menyediakan layanan pengiriman dengan menyesuaikan kebutuhan pelanggan.

Cara Cek Resi SiCepat Lewat Aplikasi

Anda dapat mengecek status pengiriman barang SICEPAT melalui aplikasi SICEPAT yang dapat diunduh di Google Playstore untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Download SiCepat Ekspress kemudian jalankan.
  • Lanjutkan dengan masuk ke menu Cek Resi.
  • Masukkan nomor resi pada kolom yang sudah disediakan.
  • Kemudian tekan tombol Cek Resi.
  • Secara otomatis informasi paket akan muncul seperti waktu, pengirim, penerima, alamat, jenis layanan, berat dan lain sebagainya.

Cara Cek Resi Lewat Website Resmi SiCepat

Anda juga dapat mengecek status pengiriman barang SICEPAT melalui website resmi SICEPAT di www.sicepat.com. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Buka browser kemudian masuk ke situs www.sicepat.com/checkAwb
  • Masukkan resi pada kolom yang disediakan, bisa lebih dari satu dalam sekali cek.
  • Berikutnya tinggal tekan tombol Lacak.
  • Pilih salah satu pengiriman untuk melihat detailnya.
  • Status pengiriman SiCepat akan tampil.

Cek Resi SICEPAT via Pihak ke-3

Anda juga dapat mengecek status pengiriman barang SICEPAT melalui situs pihak ke-3 seperti cekresi.com, lacakresi.com, atau situs sejenisnya. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Jalankan browser lalu masuk ke alamat cekresi.com.
  • Masukkan nomor resi kemudian tekan tombol CEK RESI.
  • Muncul semua ekspedisi, silahkan tekan SICEPAT.
  • Status kiriman paket akan tampil.

Itulah tadi uraian lengkap mengenai cara cek resi SiCepat yang dapat Kamu ikuti. Ternyata langkah-langkahnya pun sangat mudah dan simpel. Kamu hanya perlu memasukkan nomor resinya saja pada kolom tracking agar bisa menampilkan status pengirimannya.

Jangan lupa juga dengan nomor resi yang wajib untuk Kamu simpan terlebih dahulu sampai benar-benar paket sampai di tangan penerima. Pasalnya nomor resi ini sangat penting. Jadi jangan buang dulu bukti pengirimannya.

Irwin Day

Lahir seorang besar dan tenggelam beratus ribu. Keduanya harus dicatet, keduanya dapat tempat - "Catetan Th. 1946" - Chairil Anwar

error: Konten dilindungi !!