43 Ayat Alkitab Tentang Persahabatan dan Pertemanan yang Baik

Kristenly.com – Orang-orang yang berada didekat kita memiliki perannya masing-masing. Ada yang berperan sebagai seorang sahabat, teman, dan kawan. Agar lebih memahaminya, pelajarilah ayat Alkitab tentang sahabat, teman, dan kawan.

Tuhan mengajarkan kepada kita untuk menebar kasih sayang kepada sesama. Karena kasih sayang ini dapat menolong mereka dikala susah dan senang. Hubungan dengan sesama bisa diwujudkan dengan menjalin sebuah pertemanan.

Hubungan pertemanan dapat menjadikan kebahagian, kesepian berubah menjadi kesenangan, dan setiap ada masalah bisa meminta tolong kepada teman. Selain itu, melalui jalinan ini kita juga memiliki pengalaman bahwa pertemanan yang baik akan memberikan pengaruh positif.

Sahabat, teman, dan kawan adalah orang yang selalu kita temui di luar lingkungan keluarga. Dan hubungan dengan mereka bisa terasa seperti keluarga. Mereka mengerti akan kemauan kita serta memahami setiap kali curhat dengan mereka.

Baca juga: 4 Renungan Rohani Kristen Tentang Sahabat dan Teman Sejati

1. Ayat Alkitab Tentang Seorang Sahabat yang Tidak Baik dan Benar

ilustrasi bersama sahabat
ilustrasi bersama sahabat, sumber gambar: pexels.com

Memiliki teman bahkan sahabat tentu menjadi sesuatu yang menyenangkan dalam hidup. Tuhan pun senantiasa mengajarkan kepada umatnya untuk menebar kasih sayang seperti halnya ajaran pada ayat Alkitab tentang seorang sahabat yang tidak baik di bawah ini:

Amsal 16:28

“Orang yang curang menimbulkan pertengkaran, dan seorang pemfitnah menceraikan sahabat yang karib.”

Amsal 17:9

“Siapa menutupi pelanggaran, mengejar kasih, tetapi siapa membangkit-bangkit perkara, menceraikan sahabat yang karib.”

Amsal 14:5

“Saksi yang setia tidak berbohong, tetapi siapa menyembur-nyemburkan kebohongan, adalah saksi dusta.”

Amsal 12:26

“Orang benar mendapati tempat penggembalaannya, tetapi jalan orang fasik menyesatkan mereka sendiri.”

Ayub 16:20-21

“Sekalipun aku dicemoohkan oleh sahabat-sahabatku, namun ke arah Allah mataku menengadah sambil menangis, supaya Ia memutuskan perkara antara manusia dengan Allah, dan antara manusia dengan sesamanya.”

Mazmur 26:4

“Aku tidak duduk dengan penipu, dan dengan orang munafik aku tidak bergaul;”

Baca juga: 7 Doa Kristen Untuk Teman dan Sahabat Terbaik 2023

2. Ayat Alkitab Tentang Pertemanan

ilustrasi pertemanan yang kompak
ilustrasi pertemanan yang kompak, sumber gambar: pexels.com

Orang yang ada di sekitar memang memiliki peran masing-masing. Diantaranya tentu berperan sebagai sahabat, kawan dan teman. Agar lebih memahaminya, pelajarilah beberapa ayat Alkitab tentang pertemanan berikut ini:

Yakobus 4:4

“Hai kamu, orang-orang yang tidak setia! Tidakkah kamu tahu, bahwa persahabatan dengan dunia adalah permusuhan dengan Allah? Jadi barangsiapa hendak menjadi sahabat dunia ini, ia menjadikan dirinya musuh Allah.”

Yohanes 15:13

“Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya.”

Amsal 17:17

“Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu, dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran.”

Yohanes 15:15

“Aku tidak menyebut kamu lagi hamba, sebab hamba tidak tahu, apa yang diperbuat oleh tuannya, tetapi Aku menyebut kamu sahabat, karena Aku telah memberitahukan kepada kamu segala sesuatu yang telah Kudengar dari Bapa-Ku.”

Amsal 18:24

“Ada teman yang mendatangkan kecelakaan, tetapi ada juga sahabat yang lebih karib dari pada seorang saudara.”

1 Korintus 15:33

“Janganlah kamu sesat: Pergaulan yang buruk merusakkan kebiasaan yang baik.”

Ibrani 10:24

“Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik.”

Amsal 27:6

“Seorang kawan memukul dengan maksud baik, tetapi seorang lawan mencium secara berlimpah-limpah.”

Amsal 27:17

“Besi menajamkan besi, orang menajamkan sesamanya.”

Amsal 3:32

“Karena orang yang sesat adalah kekejian bagi TUHAN, tetapi dengan orang jujur Ia bergaul erat.”

Baca juga: 10+ Doa Pergumulan Kristen Agar Diberikan Berkat

3. Ayat Alkitab Tentang Menjadi Sahabat yang Baik

ilustrasi sahabat yang baik
ilustrasi sahabat yang baik, sumber gambar: pexels.com

Tuhan selalu mengajarkan kepada seluruh orang untuk senantiasa menebarkan kasih sayang kepada sesama terutama teman. Pasalnya kebaikan ini akan menolong mereka di kala susah seperti halnya pada amalan ayat Alkitab tentang menjadi seorang sahabat yang baik:

Kolose 3:13

“Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian.”

Ayub 42:10

“Lalu Tuhan memulihkan keadaan Ayub, setelah ia meminta doa untuk sahabat-sahabatnya, dan Tuhan memberikan kepada Ayub dua kali lipat dari segala kepunyaannya dahulu.”

Amsal 19:20

“Dengarkanlah nasihat dan terimalah didikan, supaya engkau menjadi bijak di masa depan.”

Lukas 6:31

“Dan sebagaimana kamu kehendaki supaya orang perbuat kepadamu, perbuatlah juga demikian kepada mereka.”

Filipi 2:4

“dan janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan kepentingannya sendiri, tetapi kepentingan orang lain juga.”

Galatia 6:2

“Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu! Demikianlah kamu memenuhi hukum Kristus.”

Amsal 27:10

“Jangan kautinggalkan temanmu dan teman ayahmu. Jangan datang di rumah saudaramu pada waktu engkau malang. Lebih baik tetangga yang dekat dari pada saudara yang jauh.”

Amsal 15:22

“Rancangan gagal kalau tidak ada pertimbangan, tetapi terlaksana kalau penasihat banyak.”

Pengkhotbah 4:9-10

“Berdua lebih baik dari pada seorang diri, karena mereka menerima upah yang baik dalam jerih payah mereka. Karena kalau mereka jatuh, yang seorang mengangkat temannya, tetapi wai orang yang jatuh, yang tidak mempunyai orang lain untuk mengangkatnya!”

Baca juga: 110 Ayat Alkitab Tentang Bersyukur Kepada Tuhan Atas Hidup dan Berkat

4. Ayat Alkitab Tentang Sahabat yang Harus Saling Mengasihi

ilustrasi sahabat saling mengasihi
ilustrasi sahabat saling mengasihi, sumber gambar: pexels.com

Hubungan pertemanan bisa memberikan Anda kebahagiaan, bahkan mengubah kesepian berubah menjadi kesenangan. Setiap ada masalah pun dapat dibagikan kepada mereka. Pahami juga mengenai hal ini dengan mempelajari ayat Alkitab tentang sahabat yang harus saling mengasihi:

1 Tesalonika 5:11

“Karena itu nasihatilah seorang akan yang lain dan saling membangunlah kamu seperti yang memang kamu lakukan.”

Ayub 6:14

“Siapa menahan kasih sayang terhadap sesamanya, melalaikan takut akan yang Mahakuasa.”

Roma 12:10

“Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam memberi hormat.”

1 Petrus 4:8-10

“Tetapi yang terutama: kasihilah sungguh-sungguh seorang akan yang lain, sebab kasih menutupi banyak sekali dosa. Berilah tumpangan seorang akan yang lain dengan tidak bersungut-sungut. Layanilah seorang akan yang lain, sesuai dengan karunia yang telah diperoleh tiap-tiap orang sebagai pengurus yang baik dari kasih karunia Allah.”

Yohaanes 15:12-13

“Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu. Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya.”

5. Ayat Alkitab Tentang Lingkungan Persahabatan

ilustrasi tentang lingkungan persahabatan
ilustrasi tentang lingkungan persahabatan, sumber gambar: pexels.com

Kawan, teman dan sahabat memang menjadi orang terdekat untuk mengetahui cerita sehari-hari. Hubungan ini pun bahkan terasa seperti keluarga. Anda bisa lebih memahaminya dengan mempelajari apa saja ayat Alkitab tentang lingkungan persahabatan berikut ini.

Amsal 22:24-25

“Jangan berteman dengan orang yang lekas gusar, jangan bergaul dengan seorang pemarah, supaya engkau jangan menjadi biasa dengan tingkah lakunya dan memasang jerat bagi dirimu sendiri. “

Amsal 13:20

“Siapa bergaul dengan orang bijak menjadi bijak, tetapi siapa berteman dengan orang bebal menjadi malang.”

Amsal 14:7

“Jauhilah orang bebal, karena pengetahuan tidak kaudapati dari bibirnya.”

6. Ayat Alkitab Tentang Persahabatan

ilustrasi tentang persahabatan
ilustrasi tentang persahabatan, sumber gambar: pexels.com

Tuhan pun mengajarkan untuk selalu menebar kasih sayang kepada semua orang tanpa terkecuali. Anda bisa mempelajarinya dengan memahami ayat Alkitab tentang persahabatan agar bisa memiliki hubungan tersebut secara bermanfaat dan memberikan dampak positif.

3 yohanes 64:14

“Aku harap segera berjumpa dengan engkau dan berbicara berhadapan muka. (1-15) damai sejahtera menyertai engkau! Salam dari sahabat-sahabatmu. Sampaikanlah salamku kepada sahabat-sahabat satu per satu.”

Matius 40:15

“Jawab yesus kepada mereka: “Dapatkah sahabat-sahabat mempelai laki-laki berdukacita selama mempelai itu bersama mereka? Tetapi waktunya akan datang mempelai itu diambil dari mereka dan pada waktu itulah mereka akan berpuasa.”

Markus 41:19

“Jawab yesus kepada mereka: “Dapatkah sahabat-sahabat mempelai laki-laki berpuasa sedang mempelai itu bersama mereka? Selama mempelai itu bersama mereka, mereka tidak dapat berpuasa.”

Lukas 42:4

“Aku berkata kepadamu, hai sahabat-sahabat-ku, janganlah kamu takut terhadap mereka yang dapat membunuh tubuh dan kemudian tidak dapat berbuat apa-apa lagi.”

Lukas 42:6

“Dan setibanya di rumah ia memanggil sahabat-sahabat dan tetangga-tetangganya serta berkata kepada mereka: bersukacitalah bersama-sama dengan aku, sebab dombaku yang hilang itu telah kutemukan.”

Lukas 42:9

“Dan kalau ia telah menemukannya, ia memanggil sahabat-sahabat dan tetangga-tetangganya serta berkata: bersukacitalah bersama-sama dengan aku, sebab dirhamku yang hilang itu telah kutemukan.”

Ulangan 5:6

“Apabila saudaramu laki-laki, anak ibumu, atau anakmu laki-laki atau anakmu perempuan atau istrimu sendiri atau sahabat karibmu membujuk engkau diam-diam, katanya: mari kita berbakti kepada allah lain yang tidak dikenal olehmu ataupun oleh nenek moyangmu,”

Hakim-hakim 7:24

“Ketika pengintai-pengintai itu melihat seorang keluar dari kota itu, maka berkatalah mereka kepadanya: “Tolong tunjukkan bagaimana kami dapat memasuki kota ini, maka kami akan memperlakukan engkau sebagai sahabat.”

2 samuel 10:8

“Lalu sangat marahlah abner karena perkataan isyboset itu, katanya: “Kepala anjing dari yehuda kah aku? Sampai sekarang aku masih menunjukkan kesetiaanku kepada keluarga saul, ayahmu, kepada saudara-saudaranya dan kepada sahabat-sahabatnya, dan aku tidak membiarkan engkau jatuh ke tangan daud, tetapi sekarang engkau menuduh aku berlaku salah dengan seorang perempuan?”

2 samuel 10:3

“Amnon mempunyai seorang sahabat bernama yonadab, anak simea kakak daud. Yonadab itu seorang yang sangat cerdik.”


Dalam kehidupan ini sangat penting kita menjalin hubungan pertemanan. Karena dalam hidup ini pasti membutuhkan pertolongan orang lain walau sekedar teman berbicara. Dengan adanya teman membuat kita bisa menghargai diri sendiri.

Dari penjelasan ayat Alkitab tentang sahabat, teman, dan kawan, semoga para pembaca dapat menjalin hubungan pertemanan yang harmonis. Selain itu, agar rasa kasih dan sayang terhadap sesama dapat tersalurkan melalui jalinan persahabatan.

Irwin Day

Lahir seorang besar dan tenggelam beratus ribu. Keduanya harus dicatet, keduanya dapat tempat - "Catetan Th. 1946" - Chairil Anwar

error: Konten dilindungi !!